MEMORY adalah sebuah film animasi pendek 3 dimensi bergenre tragic drama yang menceritakan sudut pandang seorang suami temperamen bernama Andhra yang dihadapi pada titik kehancuran keluarganya setelah ia menindas istrinya, Intan. Penulis bertujuan menyajikan film animasi bertema KDRT yang menceritakan kisah sang suami yang dihadapi titik kehancuran keluarganya dengan harapan dapat menghibur dan menyentuh hati penonton.

Gambar 1. Pembuatan Cerita Singkat Film Animasi Pendek Memory
Ide dan konsep dari film animasi pendek MEMORY ini diawali dari sebuah pertanyaan setelah melihat berita-berita, mengapa perempuan selalu menjadi korban kekerasan. Penulis menemukan jawaban dari kolerasi kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT), atau lebih tepatnya kekerasan terhadap perempuan. Ditemukan bahwa data angka kasus KDRT terhadap perempuan sebagai korban di Indonesia selalu meningkat setiap tahunnya, terutama kasus antar hubungan suami-istri. Setelah menemukan konsep, penulis berkeinginan untuk mengangkat topik KDRT sebagai animasi pendek dengan cerita sedih dan menyentuh, Penulis menemukan referensi animasi “My Father’s Room” oleh Narl Jang yang menceritakan sudut pandang anak perempuan yang melihat ayahnya menindas ibunya. Penulis terinspirasi menggunakan cerita dengan sudut pandang ayah sebagai pelaku kekerasan terhadap istrinya.
Andhra

Karakter utama bernama Andhra, seorang suami/pria dewasa berusia 34 tahun. Andhra bekerja sebagai pekerja tetap di industri otomotif. Pria ini bersifat tegas, keras, semangat. Namun, sifat buruknya adalah pemarah, suka mengatur orang lain. Penampilan Andhra adalah pria sawo matang dengan warna merah dominan, bentuk tubuh berotot, dan muka kotak. Masalah yang dihadapi Andhra adalah dipenuhi tekanan untuk melunasi utang setelah ia diputuskan hubungan kerjanya. Andhra memiliki kebiasaan marah dan berani melakukan kekerasan terhadap istrinya. Namun, setelah melewati banyak hal, Andhra menyesal karena perbuatan buruknya berujung ditinggalkan istrinya.
Intan

Seorang istri/perempuan dewasa berusa 27 tahun. Intan bekerja sebagai ibu rumah tangga dan mantan penjahit kerajinan daun pandan. Wanita ini bersifat setia dan patuh. Namun, sifat buruknya adalah terlalu menurut dan pasif. Penampilan Intan ada wanita kuning langsat dengan dominan warna biru pucat, bentuk tubuh kecil, dan muka lonjong. Masalah yang dihadapi Intan adalah menerima kondisi suaminya yang terlilit hutang dan berusaha untuk membantu suaminya. Intan memiliki hobi menjahit kerajinan daun pandan dan menjualnya, namun hobinya terhentikan setelah ia dilarang oleh keegoisan suaminya. Intan dengan sifatnya yang mengalah akhirnya melewati rasa sabarnya hingga kabur dari rumah.
Berikut penulis sajikan beberapa adegan dari film animasi pendek 3D Memory:

Demikian telah penulis paparkan apa yang penulis lalui secara singkat dalam membuat animasi pendek Memory. Harapannya semoga artikel ini dapat bermanfaat dan membantu pembaca terinspirasi.

Penulis.
Jose Ignacio