The Making of “Cats Furward” by Kevin Hernando
Cats Furward adalah sebuah IP berbasis game yang menceritakan tentang kehidupan kucing kucing di
lingkungan komplek perumahan hunian manusia. Pemain game akan berperan sebagai kucing yang
memiliki tujuan dan gaya hidup mereka masing masing, dan bebas untuk berpetualang sambil
mempertahankan CAT-O-METER yang menjadi pengganti hp bar selama permainan berlangsung.
Diawali dengan persiapan beberapa referensi dan rancangan gambar 2D untuk diasistensikan ke dosen pembimbing. Style karakter yang digunakan, memiliki proporsi deformasi ketimbang proporsi realis. Hal ini didasarkan dari referensi beberapa karakter kartun kucing terkenal, dimana semuanya memiliki kesamaan untuk berfokus pada kepala, wajah dan telapak kaki tangan yang cukup besar.
Usai dengan proses ilustrasi dan sketsa, barulah penulis lanjut ke produksi aset 3D untuk background
environment dan karakter kucing. Penulis juga melakukan eksperimen untuk menghasilkan efek Cel Shade yang mampu memberi model karakter 3D, tekstur yang mirip seperti gambar 2D.
Characters
Duwi, seekor kucing liar jantan yang pemberani dan hobi berpetualang. Nama “Duwi” diambil dari konsep awal warna rambut di tubuhnya, yang merupakan variasi warna monochrome atau variasi hitam dan putih,
sehingga menghasilkan konsep “dua” warna atau “dwi” dalam bahasa Sanskerta
Lyco, kucing liar betina yang suka mencuri makanan di rumah warga. Nama “Lyco” diambil dari bahasa
inggris Palico. Sebuah julukan untuk kucing yang memiliki tiga warna rambut di sekujur tubuhnya. Desain
mata bulat dan bulu mata yang lebih lentik digunakan untuk menunjukan sisi feminim dari karakter ini.
Stroganoff, kucing jantan ras campuran yang juga hewan peliharaan, dengan sifat pemalas. Nama
“Stroganoff” diambil dari nama makanan Beef Stroganoff dari negara Rusia yang juga menjadi konsep
warna rambut untuk karakter kucing dengan ras campuran yang cenderung memiliki warna rambut pudar.
Comments :