Tujuan penulis membuat film tersebut adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan rasa ingin tahu tentang penerapan penanaman menggunakan metode hidroponik menggunakan karakter yang tak kalah menarik untuk kalangan target market penulis yaitu 10-15tahun.

Premis cerita dalam pembuatan karya ini;
Terdapat tanaman strawberry yang menggunakan metode penanaman hidroponik sederhana. Tanaman tersebut penulisa beri nama Stranik. Stranik memiliki seorang mama yang senang bercerita dan pada film ini mama Stranik sedang menceritakan kenangan dia sebelum tanaman mulai banyak di kembangkan terutama karena hadirnya metode penanaman hidroponik. Sebelum itu semua mama Stranik menceritakan bahwa jaman dahulu tanaman tidak memiliki tempat tinggal dan tergusur karena semakin banyak penduduk di daerah tempat dia tinggal namun sedikit kesadaran manusia untuk menanam. Namun lingkungan semakin membaik terutama semenjak ditemukannya metode penanaman hidroponik tersebut.

Berikut beberapa sketsa penulis dalam pembentukan karakter untuk menarik audience penulis;

Penulis membuat sketsa dasar untuk pembuatan karakter-karakter tersebut. Mulai dari basic shape yang digunakan berdasarkan bentuk asli yang penulis bentuk lagi sampai mendapatkan bentuk-bentuk karakter tersebut. Tidak hanya satu bagian depan yang penulis buat dan pikirkan, namun keseluruhan bentuk karakter depan, belakang, samping agar dapat memiliki satu kesatuan saat memasuki pergerakan dalam animasi.

Tidak kalah penting, pemilihan warna dan raut wajah seperti apa saja yang akan dimasukan ke dalam film tersebut, penulis pun memikirkannya, sesuai dengan penempatan karakter yang penulis ingin terapkan ke dalam setiap karakter tersebut.