The Making of Moriendo

Konsep dan desain karakter merupakan salah satu tahap yang paling penting dalam animasi pendek Moriendo. Pada tahap ini, saya harus menentukan ke arah mana animasi pendek ini akan dibawa. Termasuk seperti apa karakter ini akan terlihat dalam animasi yang akan dibuat. Pada tahap ini saya menitikberatkan kepada desain karakter. Saya mencoba mengeksplorasi style dan bentuk karakter, terutama untuk desain karakter Sang Kematian, yang pada akhirnya terlihat seperti sekarang ini. Untuk proses desain karakter secara umum dapat dilihat pada gambar di atas. Setelah mendapatkan bentuk dan style yang diinginkan dari sketsa, langkah selanjutnya yang saya lakukan adalah mencoba menerjemahkan hasil sketsa tersebut ke dalam bentuk  tiga dimensi dan setelah melakukan beberapa penyesuaian ( seperti faceted polygon), didapatlah model tiga dimensi seperti yang terlihat di bawah ini.

Tahap terpenting lainnya dalam animasi pendek Moriendo ini adalah tahap compositing. Pada tahap inilah saya mencoba memberikan ‘rasa’ ke dalam hasil render mentah agar dapat memberikan kesan artistik. Tahap compositing ini sangat penting, karena saya sangat sulit mengatur pencahayaan untuk model tiga dimensi yang memiliki faceted polygon, sehingga sumber cahaya dalam animasi moriendo ini sebagian besar hanya berupa satu buah lampu yang betrindak sebagai matahari. Sebagai contoh dapat dilihat pada gambar di atas, bagaimana perbedaan warna secara general dapat memeberikan nuansa yang berbeda kepada hasil render dengan lighting yang sama. Karena bentukPlot warna yang digunakan dalam animasi pendek Moriendo lumayan variatif, karena saya mencoba menggunakan warna sebagai penanda waktu dan tempat.

Itulah sekilas pandang mengenai tahapan-tahapan penting yang saya lalui hingga animasi pendek Moriendo saya ini terlihat seperti sekarang. Semoga dapat bermanfaat dan menginspirasi! 🙂

  1. Hi, ada contact person Andrey Pratama gak? Email would be good. Thanks

  2. kerennnnnnnnnnnnnnnnnn,,,mantap dah,teruskan prestasi animator-animator SALAM ANIMATOR